Pada kesempatan kali ini, Teknographic akan membagikan sedikit materi dasar belajar desain grafis yaitu jenis dan penerapan WARNA pada desain.
Dimana warna sendiri merupakan komponen desain yang sangat mempengaruhi dan menentukan hasil desain kita. Meski warna tampak sederhana namun dibalik itu ada banyak metode atau proses dalam membentuk suatu warna.
Jenis warna dalam desain
Materi dasar belajar desain tentang warna yaitu bagaimana mengenal jenis-jenis warna dan pengaplikasiannya pada desain kita. sehingga kita semua bisa tahu jenis warna apa yang cocok untuk desain kita. berikut jenis-jenisnya :
1. RGB
Materi dasar belajar desain tentang warna yang pertama yaitu RGB, dimana RGB merupakan singkatan dari Red-Green-Blue, Warna ini digunakan khusus di media elektronik seperti televisi, projector, kamera, ponsel dan komputer.
Karena itu warna yang dihasilkan jenis itu selalu terang, cerah dan segar meskipun pada dasarnya bergantung kepada kwalitas monitor pada alat elektronik tersebut.
Untuk penerapannya, warna jenis ini umumnya digunakan untuk desain grafis yang diaplikasikan untuk dunia digital, seperti wallpaper, game atau dunia animasi.
2. CMYK
Materi dasar belajar desain tentang warna yang kedua yaitu CMYK. CMYK sendiri merupakan singkatan dari Cyan-Magenta-Yellow-Black atau biasa disebut warna proses.
Berbeda dengan RGB, CMYK digunakan untuk desain percetakan seperti spanduk, cetak foto, print kertas, brosur dan sampul buku.
3. HEX CODE
Merupakan sumber warna yang berasal dari angka-angka 0 - 9 dan huruf A – F. Disebut demikian (HEXADECIMAL) karena mengandung angka-angka dan huruf-huruf berbasis 16.
Cara pembuatannya pun cukup mudah, diawali dengan tanda # lalu 6 digit kode berikutnya. Contohnya untuk membuat warna kuning, kode warnanya adalah #FFFF00
Model warna seperti ini biasanya digunakan dalam bahasa pemrograman atau web desainer.
Itulah beberapa model atau jenis warna pada desain grafis. Hal ini sangat penting agar kita tidak salah dalam memilih jenis warna yang akan kita terapkan pada desain kita.
Dari penjelasan diatas dapat kita simpulkan bahwa ada perbedaan pemilihan warna sesuai dengan pengaplikasian desain kita.
Sebagai contoh ketika kita hendak mendesain sebuah brosur yang artinya brosur tersebut akan dicetak pada kertas, maka warna yang digunakan seharusnya jenis CMYK. Karena apabila kita memilih warna RGB saat mendesain, meski tampilan desain kita sudah oke, tetapi ketika di cetak, akan ada perbedaan warna yang dihasilkan saat sudah berada di media seperti kertas print.
Demikian sedikit materi dasar belajar desain tentang jenis warna dan semoga bermanfaat.